Objek
wisata yang menghadirkan banyak permainan air ini menjadi salah satu kawasan
favorit masyarakat Purwakarta dan sekitarnya yang ingin merefresh pikiran dari
kegiatan sehari-hari yang padat dan melelahkan.
Adapun
wahana di cikao park diantaranya kolam renang, wahana permainan air, perahu,
kebun binatang mini dan masih banyak yang lainnya.
Waterpark
adalah fasilitas favorit di cikao park terutama untuk anak-anak karena terdapat
kolam renang dengan aneka permainan air didalamnya. Untuk dapat menikmati
waterpark ini para pengunjung perlu mengeluarkan biaya tambahan diluar tiket
masuk umumnya.
Selain
terdapat wahana air, cikao park juga menghadirkan sebuah kebun binatang mini
yang terdapat beberapa koleksi satwa seperti beruang, kanguru, unggas, aneka
jenis burung dan yang lainnya. Mini zoo ini menjadi sarana hiburan serta edukasi
untuk para pengunjung terutama anak-anak agar lebih mengenal satwa yang saat
ini masih ada.
Untuk
menunjang kenyamanan pengunjung, pihak pengelola juga menyediakan fasilitas
tambahan. Adapun fasilitas di cikao park diantaranya area parkir untuk motor
dan mobil, gazebo disekeliling kolam, area floating market, area venue concert,
camping ground, are extreme game, sirkuit enduro dan gasstrack serta masih
banyak yang lainnya.
Dengan
adanya wahana seru dan fasilitas penunjang lainnya diharapkan pengunjung dapat
nyaman dan betah saat berada di lokasi. Apalagi tempat ini juga dibuka setiap
hari sehingga bisa datang pada saat waktu yang tepat.
Harga Tiket Cikao Park Purwakarta
Objek
wisata Cikao Park berada di alamat Cisalada, Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta,
Jawa Barat. Jam operasional atau jam buka cikao park purwakarta dibuka setiap
hari mulai pukul 08.00-18.00 WIB. Berikut harga tiket di Cikao Park
Kategori Harga
Tiket
Masuk Area Rp 15.000
Waterpark
Weekday Rp
20.000
Waterpark
Weekend Rp
30.000
Mini Zoo
Weekday Rp 15.000
Mini Zoo
Weekend Rp 20.000
Harga
tiket untuk memasuki wisata cikao park purwakarta tersebut masih tergolong
terjangkau, namun biaya masuk diatas bisa berubah sewaktu-waktu dan untuk
mengetahui biayanya secara pasti dapat langsung mengunjungi tempat tersebut.
Demikianlah
sedikit informasi tentang lokasi dan harga tiket masuk cikao park purwakarta,
semoga artikel ini bisa membantu kamu yang sedang mencari referensi tempat
wisata hits saat ini.
Selamat
menikmati liburanmu di Cikao Park! J
No comments:
Write komentar